Belopainfo-Rabu (10/6/20). Aparat desa dan pendamping desa melakukan bimbingan belajar online kepada peserta didik dengan menggunakan fasilitas di Kantor Desa Bonelemo Kecamatan Bajo Barat.
Pemdes dan pendamping desa memberikan bimbingan online kepada peserta didik sejak April lalu. Selain itu Bimbel Online, Pemdes juga menyiapkan fasilitas wifi dan laptop bagi siswa yang tidak memiliki laptop.
“Fasilitas sudah kita siapkan dan terkhusus untuk siswa SD karena mereka harus mendapatkan bimbingan yang intens,”ujarnya
Menurut Baso SH, hal tersebut ia lakukan dikarenakan kepedulian Pemdes dalam melihat kondisi di tengah wabah Covid-19, waktu proses bimbingan ada yang berlangsung sore dan malam. Untuk siswa SD dan SMP sore hari, sementara SMA dan mahasiswa malam hari.
Sambung Baso SH selaku kepala desa Bonelemo mengatakan, kami berharap proses belajar tidak terganggu dengan adanya Covid-19, minimal kita membuatkan ruang untuk memfasilitasi peserta didik yang ada dikampung,” pungkasnya.
Reporter : YSF
Editor. : AS