Belopainfo.id – SMKN 1 Palopo bersama dengan LPK SO Indoglobal Duta Mandiri menjalin kerjasama untuk pemangangan siswa-siswi ke Luar Negeri pada tahun 2024.
Hal tersebut dilakukan dalam kegiatan Sosialisasi Bimbingan Karir dan Pemangangan Luar Negeri yang dilaksanakan di SMKN 1 Palopo. Senin (24/04/24).
Kegiatan tersebut juga sekaligus dilakukan tahap seleksi untuk menentukan 10 siswa-siswi yang akan melakukan magang di luar negeri nantinya.
Kepala SMKN 1 Palopo Ridwan, ST., MSi. mengatakan bahwa kegiatan ini adalah program sinergi dari program Pusat yang diterima oleh SMKN 1 dari Kementerian dan dilaksanakan oleh Bursa Kerja Khusus (BKK) SMKN 1 Palopo.
“Kuota siswa yang disiapkan sebanyak 10 orang dan hari ini kita lakukan sosialisasi dan menyeleksi siswa untuk persiapan magang ke Jepang,” kata Kepala SMKN 1 Palopo Ridwan, ST., MSi. kepada Wartawan usai sosialisasi pemagangan di SMKN 1 Palopo.
Sementara itu, Ketua BKK SMKN 1 Palopo, Ariswan, S. Kom juga menyampaikan program ini merupakan salah satu program prioritas dalam mengembangkan potensi peserta didik.
“Karena tugas BKK termasuk memfasilitasi peserta didik bagaimana nanti dapat terserap di dunia kerja dengan melihat kemampuan dan pengalaman di bidangnya masing-masing,” imbuh Ariswan.
Sementara itu, kegiatan sosialisasi tersebut sekaligus dirangkaikan dengan penandatanganan MOU kerjasama antara SMKN 1 Palopo dengan pihak LPK SO Indoglobal Mandiri.
Adapun yang hadir dalam acara sosialisasi dan penandatanganan MOU kerjasama dengan LPK di antaranya, Kacapdin Wilaya XI, Kadis Disnaker Kota Palopo, Kepala Upt Nakertrans Wilayah XII Sulsel, Ketua Komite, Sekertaris Komiter, Pengawas Pembina Smk 1 Palopo, Para Wakasek, Ketua Kompetensi, Dewan Guru, orang Tua Siswa, dan Siswa SMK 1 kelas XII.