Belopainfo – Terpilih dalam Musyawarah Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kabupaten Luwu Utara Sersan 2 Marinir Bahri Bakaruddin bertekad lahirkan atlit-atlit penyelam yang Prefesional di Luwu Utara.
Bahri Baharuddin yang terpilih sebagai ketua POSSI Luwu Utara merupakan dari Batalyon Marinir Pertahanan Pengkalan VI Makassar – Pasmar 2 yang tergabung dalam satuan tugas pos TNI AL munte Lantamal VI Makassar.
Musyawarah Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kabupaten Luwu Utara dilaksanakan di Warkop Baruga Kecamatan Bone-Bone Kabupaten Luwu Utara. Rabu, (20/04/22) dengan menetapkan Bahri Bakaruddin sebagai ketua POSSI Luwu Utara periode 2022-2027.
Bahri Bakaruddin yang terpilih sebagai nahkoda baru mengatakan siap mengemban amanah yang diberikan dan siap membinah dan melahirkan atlit-atlit selam yang mumpuni dari segi teori dan praktek.
“Siap berkontribusi lebih di luar aktivitas sebagai Profesi Tentara Nasional Indonesia Angkatan laut (TNI AL) untuk melahirkan atlit-atlit yang Prefesional di Luwu Utara,” kata Bahri
Adapun kegiatan tersebut turut hadir Komandan Pos TNI-AL Munte Lettu Marinir Wiyono, Toto Bustamin mantan ketua POSSI Luwu Utara, Syamsir Ketua Lembaga Konservasi Pengembangan dan Riset (LKPR), dan Atlet Selam Luwu Utara.
Penulis: Ysf