Bupati Luwu Bantu Korban Banjir Lamasi Timur

  • Whatsapp

Luwu-Sabtu (4/4/2020) – Bupati Luwu memberikan bantuan tanggap darurat untuk pemenuhan kebutuhan dasar/sembako kepada korban yang terdampak bencana alam musibah banjir bandang, bantuan yang diberikan berupa aiir mineral 42 Dos, beras 500 Kg, dan mie instan 120 dos.

Setelah mengirim bantuan kepada korban banjir Kecamatan Lamasi Timur, Hari ini 4 april 2020 Bupati Luwu kembali menginstruksikan Kepala Dinas Sosial untuk mengirim bantuan ke lokasi banjir.

Bacaan Lainnya

“Sesuai data staff di lapangan, kebutuhan dasar mereka dulu yang harus terpenuhi. Meski dalam kondisi melawan Pandemi Covid-19, semua elemen harus ikut membantu saudara-saudara kita yang terkena dampak banjir bandang. Dengan ini juga saya instruksikan Dinas Sosial untuk cepat menyalurkan bantuan,” kata H. Basmin Mattayang.

Sebelumnya banjir yang melanda beberapa desa di Kecamatan Lamasi Timur yang disebabkan oleh jebolnya tanggul di Desa Pompengan Utara, yang mengakibatkan sungai Lamasi meluap terjadi pada Kamis malam hingga Jumat 3 april 2020 dini hari.

Reporter :WM
Editor : AS

Pos terkait

img title="banner 300600" src="https://belopainfo.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG-20240915-WA0020-scaled.jpg" alt="banner 800" width="1000" height="400" />