Hj. Hayarna Sampaikan Ini Saat Bawakan Materi Pelatihan Peningkatan Kapasitas Kepala Desa dan Aparatur

  • Whatsapp

Belopainfo.id – Ketua TP PKK Kabupaten Luwu, Dr Hj Hayarna Hakim menjadi narasumber pada kegiatan pelatihan Peningkatan Kapasitas Kepala Desa dan Aparatur, Tentang Manajemen Pemerintahan, Pertanggungjawaban Keuangan dan Aset Desa angkatan ke-2

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Grand Asia Panakukang Makassar, Sabtu (27/05/2023) dilaksanakan oleh Pusat Studi Pengkajian dan Pengembangan Daerah (Puspenda) bekerjasama Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kab. Luwu.

Hj. Hayarna hadir membawakan materi tentang Pemanfaatan Ruang Desa untuk Menunjang Ketahanan Pangan di Desa.

“Alhamdulillah beberapa waktu lalu kita secara serentak menggalakkan gerakan menanam sayuran di pekarangan rumah yang dapat menunjang peningkatan ekonomi masyarakat serta pemenuhan gizi keluarga,” ujarnya

Hj. Hayarna juga berharap para kepala desa dapat mengevaluasi dan terus memotivasi masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam sayuran.

“Melalui forum ini kita sama-sama belajar dan berbagi pengalaman, apa yang kita dapatkan di ruangan ini kita harus aplikasikan kepada masyarakat karena itulah salah satu tugas kita untuk senantiasa memberikan edukasi kepada masyarakat,” imbuhnya.

Adapun materi lainnya, yakni Pengelolaan dan Pemanfaatan Aset Desa, Pencegahan Tindak Pidana Korupsi, Potensi Pelanggaran Pengadaan Barang dan Jasa, serta materi terkait tata cara penyusunan LPJ Desa.

Pos terkait