Tiga Kali Roboh, Warga Gotong Royong Buat Jembatan Sementara di Padang Lambe

Belopainfo.id – Puluhan warga Desa Padang Lambe Kembali melakukan gotong royong untuk jembatan alternati penghubung antara Dusun Pandoso dan Dusun Padang Lambe. Sabtu (27/05/23).

Gotong Royong yang dilakukan adalah bentuk swadaya untuk membuat jembatan sementara, pasalnya, jembatan penghubung tersebut kembali roboh setelah dihantam banjir beberapa waktu lalu.

Jembatan ini juga dikabarkan sudah ketiga kalinya mngalami kerusakan, di awal terjadi pada tahun 2021, kemudia di tahun 2022 juga roboh setelah dihantam banjir dan dilakukan perbaikan oleh warga, tapi di tahun 2023 jembatan kembali roboh akibat banjir.

Pemerintah Desa Padang Lambe pun secepatnya menindak lanjuti untuk melakukan pembuatan jembatan sementara agar dapat dilalui oleh warga untuk sementara waktu.

“Pemerintah Desa Padang Lambe bersama warga melakukan gotong royong untuk membuat jembatan sementara karena ini merupakan salah satu akses terdekat yang dapat dilalui oleh masyarakat kami,” ujarnya.

Adapun jembatan sementara yang dibuat terbuat dari bambu dan hanya dapat dilalui kendaraan roda dua.

Sementara itu, Suharbi (28) salah seorang warga juga meminta agar pemerintah segerah melakukan penanggulangan melihat jembatan ini sudah beberapa kali mengalami kerusakan.

Pos terkait