Kades Marinding Keliling Desa Imbau Masyarakat Antisipasi Covid-19

  • Whatsapp

Luwu-Selasa (24/03/2020). Kepala Desa Marinding Hj. Jamilah terjun langsung mengimbau masyarakatnya untuk pencegahan penyebaran Covid-19.

Seperti beberapa desa lain yang ada di Kecamatan Bajo Barat, sudah melakukan sosialisasi kepada warganya untuk sementara waktu mengurangi aktivitas di luar desa. Pasalnya Covid-19 tiap hari semakin bertambah, tentu menjadi perhatian serius bagi seluruh masyarakat.

Bacaan Lainnya

Hj. Jamilah saat dihubungi Belopa info, ia mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan sosialisasi pencegahan covid-19 di rumah warga.

“Kami sudah imbau dengan mendatangi masing-masing rumah warga,”katanya.

Selain itu, Hj. Jamilah akan keliling desa dengan menggunakan mobil dan pengeras suara (toa) untuk sosialisasi lebih massif. “kami juga akan keliling desa mengimbau masyarakat dengan menggunakan mobil dan pengeras suara (toa),” ujarnya.

Data sementara yang di kumpulkan Satgas Covid-19 Luwu. Kecamatan Bajo Barat semua masih nihil. Untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, Hj. Jamilah juga melakukan pendataan bagi warga yang dari luar daerah Luwu Raya agar segera melakukan pemeriksaan medis.

“Kami tetap melakukan pendataan bagi warga kami yang dari luar daerah Luwu yang kembali ke desa. Sekarang sudah ada sekitar 5 orang dari luar yakni Jakarta dan Papua” jelasnya.

Reporter. : YSF
Editor. : AS

Pos terkait

img title="banner 300600" src="https://belopainfo.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG-20240915-WA0020-scaled.jpg" alt="banner 800" width="1000" height="400" />