Pemdes Paccerakang Adakan Enam Unit Mesin Babat Sebagai Aset Desa

  • Whatsapp

BelopaInfo-Luwu. Jumat (18/09/2020). Melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APDes) Pemerintah Desa Paccerakang mengadakan mesin babat sebanyak 6 unit. Mesin babat ini akan diperuntukan masing-masing dusun yang ada di Desa Paccerakang Kecamatan Ponrang Selatan.

Semua mesin babat yang ditujukan di masing-masing dusun yaitu, Dusun Paccerakang, Tamatiku, Padang Nitu, Padang Bajo, Tetewaka dan Dusun Harapan Baru.

Bacaan Lainnya

Kepala Desa Paccerakang Galaluddin Barenengi menuturkan bahwa mesin babat sebanyak enam unit ini nantinya akan menjadi aset desa dan dapat dipergunakan dalam kegiatan gotong royong untuk membersihkan fasilitas umum yang ada di desa.

“Alhamdulillah hari ini kita sudah mengadakan 6 unit mesin babat untuk dijadikan sebagai aset desa untuk masing-masing dusun,” imbuhnya.

Sementara itu, Gala juga menegaskan bahwa mesin babat yang dijadikan aset desa menjadi tanggungjawab setiap dusun untuk memelihar dan memperbaiki apabila ada kerusakan.

“Jadi tolong untuk masing-masing dusun agar alatnya dijaga dengan baik, jika sudah digunakan tolong disimpan di kantor desa dan jika ka ada kerusakan tolong diperbaiki kecuali alatnya sudah rusak total nanti Pemdes anggarkan lagi untuk pengadaan mesin baru,” jelasnya.

Sementara itu, Bhabinsa Daniman juga menyampaikan bahwa dengan adanya alat ini semoga dapat menjadi perantara untuk menyatukan masyarakat dalam bergotong royong.

“Alhamdulillah, dengan alat ini kita semua berharap dapat mengembalikan suasana bergotong royong kita, tentu kesadaran masing-masing sangat dibutuhkan karena semangat bergotong royong adalah semangat untuk memajukan desa,” pungkasnya.

Usai penyerahan secara simbolik, Pemdes bersama Bhabinsa dan masyarakat melakukan pembabatan rumput di Lapangan Sepak Bola yang ada di Dusun Paccerakang.

Reporter: YSF
Editor: CSD

Pos terkait