Puluhan Rumah di Desa Tarobok Rusak Parah Setelah Dihantam Angin Puting Beliung

Belopainfo.id – Kondisi cuaca ektrem kembali melanda Luwu Raya, setelah Kabupaten Luwu yang di hantam banjir di beberapa kecamatan, kini Luwu Utara di hantam angin puting beliung.

Pada hari Minggu tgl 16 April 2023 sekitar pukul. 16.00 WITA bertempat di Desa Tarobok Kec. Baebunta Kab. Luwu Utara merusak puluhan rumah warga.

Berdasarkan keterangan warga, Arga (28) saat dikonfirmasi, ia mengatakan bahwa peristiwa ini sebelumnya terjadi hujan lebat hingga pukul 16.00 WITA angin puting beliung menghantam rumah warga dengan seketika.

“Angin Puting beliung disertai hujan deras tersebut menimbulkan kerusakan pada 72 unit rumah milik warga yg mayoritas berbahan kayu,” ujarnya.

Sementara itu, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa, tapi puluhan rumah milik warga mengalami kerusakan parah.

Di lain sisi, kondisi cuaca ekstrem tersebut juga sebelumnya telah diumumkan oleh BMKG Sulsel melalui laman resmi twitternya, BMKG melaporkan di wilayah Sulawesi Selatan akan berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang.

Adapun Informasi Dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis peringatan dini cuaca ekstrem di wilayah Sulawesi Selatan meliputi:

Wilayah Pesisir Timur Sulawesi Selatan, Wilayah Luwu, Palopo, Luwu Utara, Gowa
Wilayah Bone, Pangkep, Pare-Pare, Toraja
Wilayah Toraja Utara, Sinjai, Soppeng, Barru, dan Bantaeng

Pos terkait