Belopainfo.id – Bupati Luwu, Dr. Drs. H. Basmin Mattayang, MPd, telah melakukan peresmian pengaspalan jalan di 2 lokasi berbeda, yakni di Desa Papakaju Kecamatan Suli dan Desa Riwang Kecamatan Larompong.
Dari kedua pengaspalan yang dilakukan bersumber dari dua sumber anggaran, Desa Papakanu, Kecamatan Suli menggunakan Dana DAK, sementara ruas jalan yang ada di Desa Riwang, Kecamatan Larompong bersumber dari DAU.
Kepala Dinas PUTR, Ir. Iksan Asaad menguraikan Pengaspalan jalan ruas Suli-Papakaju memiliki panjang 4,7 kilometer dengan lebar aspal 3,5 meter.
“Pengaspalan jalan desa Papakaju bersumber dari Dana Dak tahun 2022 senilai Rp.8,8 Milyar. bahu jalan kanan dan kiri kita cor masing-masing 0,75 meter sehingga lebar keseluruhan jalan adalah 5 meter,” ungkap Iksan
Lanjut Iksan, untuk pengaspalan jalan desa Riwang bersumber dari Dana DAU Tahun anggaran 2023 senilai Rp.4,083 Milyar.
“Di Riwang, pengaspalan jalan memiliki panjang 2,1 kilometer dengan lebar jalan 4 meter. Kita berharap pengaspalan jalan ini dapat meningkatkan kualitas jalan daerah, konektifitas untuk memudahkan aksesbilitas dan mobilitas masyarakat serta terhubungnya integritas fungsi jaringan jalan daerah,” jelasnya