Belopainfo.id — Kondisi Jembatan Rampoang, Kota Palopo semakin mengkhawatirkan, untuk saat ini akses ditutup untuk sementara waktu karena terdapat sebuah retakan.
Berdasarkan keterangan warga setempat, air sungai yang meluap disertai dengan hujan deras memperparah kondisi Jembatan Rampoang yang sebelumnya mengalami kerusakan pada bagian penyangga.
“Ini sudah ada keretakan, air sungai juga masih meluap,” kata Andi saat dikonfirmasi via telepon. Senin (17/10/2022).
Untuk saat ini, Kota Palopo masih dalam kondisi cuaca ekstrem, hujan masih mengguyur dan mengakibatkan beberapa air sungai meluap, terpantau dari beberapa video yang beredar di media sosial, RSUD Sawerigading Palopo mulai tergenang, dan air sungai di belakang Kampus IAIN Palopo juga meluap.