Rapat Program Kerja IPIM, Bupati Luwu: Insentif Imam Masjid Telah Dinaikkan

  • Whatsapp

BelopaInfo-Luwu. Jum’at (23/10/2020). Pembukaan Rapat Program Kerja Ittihad Persaudaraan Imam Masjid Indonesia (IPIM) DPC Kab.Luwu periode 2020-2025 di buka langsung oleh Bupati Luwu di Aula Kementerian Agama Kab. Luwu.

Ketua Umum Pimpinan Wilayah IPIM Sulsel, H. Mansyur Yusuf, S.Ag,M.Ag. dalam sambutannya mengatakan bahwa organisasi lahir untuk menjawab persoalan yang ada, jadi perbaiki organisasi IPIM ini dengan baik serta lengkapi semua administrasinya.

Bacaan Lainnya

“Tugas IPIM di Kab.Luwu agar membina imam masjid yang ada, bukan hanya fasih membaca Al-quran tetapi juga harus mampu menjadi pemersatu ummat di Kab. Luwu jangan malah menjadi propokator,” tutur Mansyur Yusuf

Lanjutnya mengatakan bahwa program kerja yang dikerjakan selain fasih dalam membaca Al-quran, juga mampu melakukan diskusi-diskusi bagaimana caranya membentengi paham paham radikal yang ada.

Ia menambahkan kedepannya kami berharap agar IPIM dapt mengambil peran membantu pemerintah dalam mensukseskan pembangunan Luwu khusunya dalam hal ke agamaan

Bupati Luwu, H. Basmin Mattayang dalam sambutannya menyampaikan yang perlu kita pikirkan bersama adalah ormas-ormas yang ada agar tidak tumpang tindih dalam program kerja perlunya saling mendeteksi sehingga dalam menjalankan program kerja kita berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan

Selain itu kesejahteraan imam masjid perlu kita perhatikan sehingga mengenai insentif imam masjid sudah di dinaikkan 100% dan tidak lagi melekat pada APBD kabupaten tetapi dibebankan kepada Dana Desa (DD)

“Sebelumnya insentif atau honor imam masjid sebanyak Rp.100.000 dan sekarang Rp.200.000 bahkan ada yang sampai Rp.250.000/bulan sesuai dengan kemampuan anggaran Dana Desa,” kata H. Basmin Mattayang

H. Basmin Mattayang menyampaikan kepada IPIM Kab.Luwu agar mendata imam masjid yang belum menerima honor apabila ada yang belum menerima honor agar di laporkan ke APDESI atau DPMD.

Hadir pada kegiatan tersebut Pimpinan Wilayah IPIM Sulsel, H. Mansyur Yusuf, S.Ag., M.Ag, beserta rombongan, Pimpinan IPIM Kab. Luwu, Drs. Ismail Ibrahim, Kepala Kantor Pimpinan Agama Kabupaten Luwu, imam masjid, serta Para Tokoh Agama.

Reporter: WN
Editor: CSD

Pos terkait

img title="banner 300600" src="https://belopainfo.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG-20240915-WA0020-scaled.jpg" alt="banner 800" width="1000" height="400" />