Komunitas Paskar Melakukan Penyemprotan di Desa Karang-Karangan

  • Whatsapp

Belopainfo-Luwu, Sabtu (28/3/2020) – Komunitas Passapeda Karang-karangan (Paskar) melakukan penyemprotan pencegahan penyebaran Covid-19 di Desa Karang-karangan Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu.

Penyemprotan kali ini turut hadir Mappatunru Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Luwu, Asbar Idrus Kepala Desa Karang-karangan serta Komunitas Paskar.

Hal ini dilakukan mengingat tingkat penyebaran Covid-19 di Indonesia semakin meningkat. Karena itu di Kabupaten Luwu hingga sampai saat ini berbagai upaya yang dilakukan sebagai bentuk pencegahan.

Fadli selaku ketua Paskar mengatakan, penyemprotan ini dilakukan ke rumah-rumah warga tidak lain untuk mencegah penyebaran Covid-19, semoga dengan adanya penyomprotan ini kasus Covid-19 tidak terjadi di Luwu.

“Selain penyemprotan kami juga mensosialisasikan social distancing kepada masyarakat agar tidak keluar rumah bila tidak ada kepentingan dan agar juga mengurangi perkumpulan,”ucap Fadli.

Reporter : WM
Editor. : AS

Pos terkait

img title="banner 300600" src="https://belopainfo.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG-20240915-WA0020-scaled.jpg" alt="banner 800" width="1000" height="400" />